Mengintip Sosok di balik Blog Catatan Ida Ayu

Tak kenal, maka kenalan, begitu kata pepatah. Selayaknya makhluk sosial pada umumnya, aku membutuhkan teman sesama blogger untuk berbagi informasi, inspirasi, dan support untuk terus menghidupkan blog. Because sharing is caring. Nah, kebetulan di tugas Blogspedia kali ini, kami diharuskan untuk berpasangan dan saling berkenalan. Syukurlah aku mendapatkan partner yang cukup menyenangkan ketika diajak berkenalan. Dialah sosok di balik blog Catatan Ida Ayu.

Kami hanya melakukan perkenalan via chat Whatsapp, karena keterbatasan waktu luang yang kami miliki. Namun hal itu tidak mengurangi esensi perkenalan kami. Penasaran gak, kira-kira seperti apa sosok yang ada di balik blog Catatan Ida Ayu ini? Yuk, simak sampai habis!

Anjangsana ke Blog Mba Ida

Selayang Pandang Sosok di balik Blog Catatan Ida Ayu

Mba Ida, begitu dia memperkenalkan dirinya. Wanita kelahiran Sukoharjo yang saat ini berdomisili di Depok, merupakan salah satu lulusan kampus UNDIP, Fakultas Kesehatan Masyarakat, di Semarang. Mba Ida pernah bekerja di beberapa tempat sebelum akhirnya memutuskan untuk berprofesi full sebagai Ibu Rumah Tangga.

Anak-anaknya berumur 5 tahun dan 2 tahun. Ah, pasti lucu-lucu banget ya anak umur segitu. Gak kebayang deh, gimana sibuknya Mba Ida di rumah. Namun hebatnya, Mba Ida masih bisa menyempatkan diri untuk ikut pelatihan blogging di Blogspedia ini. Mba Ida bercerita kalau kesehariannya di rumah adalah sibuk mengurus keluarga kecilnya, sambil sesekali membuat kue untuk mengisi waktu luangnya. Mba ida juga bercerita tentang bagaimana perasaannya mengurus dua orang krucil di umur mereka yang sedang aktif-aktifnya.

“Rasanya WOW lah, hehe. Setiap pertambahan usia anak, selalu aja ada yang bisa bikin ortu kepikiran. Kadang khawatir, tapi tetap bahagia.”

Melanjutkan Cita-Cita Yang Tertunda

Kenapa dan apa alasan Mba Ida pertama kali nge-blog?

“Awalnya banget tu sebenernya karena aku keinget cita-cita lama, Dek. Pas liat story temenku yang lebih dulu nulis di blog, aku keinget kalau dulu pas lagi ngerjain skripsi aku bercita-cita pengen bikin blog. Yang isinya berhubungan dengan keilmuan jurusan yang aku ambil. Waktu itu berencananya nanti kalau udah lulus kuliah gitu, eh tapi ternyata setelah lulus kuliah langsung sibuk kerja. Jadi lupa deh sama cita-cita itu.”

Mba Ida menuturkan kalau dirinya baru membuat blog yang dia beri nama "Catatan Ida Ayu" di bulan Februari 2022 kemarin. Kesibukannya sebagai seorang Ibu Rumah Tangga tidak menghalangi semangat juangnya untuk mewujudkan cita-citanya yang tertunda. Patut diacung jempol deh!

Rencananya, blog tersebut akan diisi dengan berbagai macam topik mengenai kesehatan, travelling, kuliner, dan catatan belajar yang berhubungan dengan keseharian Mba Ida.

“Tujuannya, pengen berbagi manfaat. Sesederhana apapun topik yang aku tulis, pengennya tetap ada manfaat yang bisa diambil pembaca.”

Blog Catatan Ida Ayu

Apakah Ada Niat Untuk Menjadikan Blog Sebagai Ladang Penghasilan?

“Belum kepikiran sampai sejauh itu sih, Dek. Aku bahkan baru tau kalau ngeblog bisa menghasilkan cuan setelah ikut pelatihan nge-blog.”

Masya Allah, niat Mba Ida untuk nge-blog ini benar-benar murni untuk berbagi, lho! Nah, makin penasaran gak sama sosok Mba Ida? Setelah ini aku akan tulis kesimpulan wawancara ala-ala aku dengan Mba Ida. Simak sampai habis, ya!

Apakah ada kendala selama nge-blog?
“Untuk saat ini masih sangat minim pengetahuan tentang blogging, jadi merasa perlu untuk mempelajarinya.”

Apa tujuan utama Mba Ida nge-blog?
“Sharing dan berbagi manfaat.”

Kapan pertama kali memulai nge-blog?
“Bulan Februari 2022.”

Sebutkan tulisan pilihan di blogmu, alasannya?
“Tentang pemberian vit. A pada balita. Hal penting yang sering orang abaikan.”

Apa motivasi terbesarmu dalam menulis blog?
“Sebaik-baik manusia adalah yang memberi manfaat untuk sekitarnya.”

Pernah ikut komunitas nge-blog?
“Pernah, IIDN.”

Menurut kamu sejauh ini, nge-blog asyik atau engga?
“Sejauh ini masih menikmati, tapi belum terjadwal, masih sesuka hati aja nulisnya.”

Setuju tidak dengan pendapat ini, “Kalau tidak cuan, ngapain nerusin nge-blog? Buang-buang waktu!”
“Kalau hobi dan kesenangan bisa menghasilkan cuan pasti lebih membahagiakan.”

Apa hobi atau kegiatan favoritmu?
“Baking, jalan-jalan, jajan, nulis di blog.”

Lebih suka baca buku atau nonton?
“Nonton.”

Ada yang bilang, “Hidup yang tak diperjuangkan, tak akan pernah dimenangkan.” Nah, kalau pas diperjuangkan tapi kalah, gimana?
“Berjuang lagi dong!”

Apa buku/film yang paling berkesan dan masih diingat sampai sekarang?
“Apa ya, gak terlalu ingat sama film sih. Untuk saat ini drakor aja ya, “Crazy Love”.”

Introvert, ekstrovert, atau ambivert?
“Introvert kayanya…”

Negara mana yang paling ingin kamu kunjungi saat ini, dan kenapa?
“Belum ada sih, pengen selesaikan menjelajah negeri sendiri aja dulu lah ya.”

Hal prinsip apa yang paling kamu pegang dalam hidupmu?
“Jangan merugikan orang lain.”

Hal sederhana apa yang bisa bikin kamu bersemangat setiap hari?
“Anak-anak.”

Pilih kerja atau full mengurus anak di rumah, alasannya?
“Full mengurus anak saat ini. Dulu ninggalin kerja karena pengen punya anak. Sekarang udah punya anak masa mau ditinggal kerja. Nanti dulu lah ya, sampai kira-kira anak-anak bisa ditinggal kerja, atau lebih bagus kalau aku bisa kerja sambil di rumah aja.”

Nah, itu dia sekilas wawancara antara aku dengan Mba Ida.

Sosok di balik blog Catatan Ida Ayu yang sangat menginspirasi kita semua, khususnya para wanita. Mba Ida, seorang lulusan kampus ternama UNDIP, yang rela melepas pekerjaannya untuk fokus mengurus keluarga dan anak-anak lucunya di rumah. Mba Ida tidak berhenti begitu saja pada takdirnya menjadi Ibu Rumah Tangga, justru dengan itulah dia memanfaatkan kesempatan yang ada untuk terus berbagi manfaat pada dunia. Kira-kira, akan seperti apa sepak terjang Mba Ida ke depannya? Hanya Catatan Ida Ayu yang bisa menjawabnya. Yuk, berkunjung ke sana!

Komentar

  1. Salam kenal Kak, wah kalo dipikir2 aku sama kayak Mbak Ida Ayu, udah sejak kuliah pengen ngeblog tapi dulu cuma buat doang nggak diurusin, sekarang baru diseriusin lagi..

    BalasHapus
  2. Wah mbak Ida introvert sama banget seperti saya 🙈

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer